Game yang membuat debutnya dengan sangat mengesankan ini berkisah dari sudut pandang seorang hackeryang dapat 'menembus' segala elemen di dunia yang ada di sekelilingnya. Watch Dogs menjanjikan gamers suatu aksi dan akses terhadap informasi dalam skala yang belum pernah ditemukan dari game manapun.
Gamers dapat lihat kembali sekeren apa gameplay-nya dalam link berikut ini.
Game yang mulai dikembangkan pada tahun 2009 dan mulai diumumkan pada acara konfrensi pers E3 2012 ini dapat dimainkan pada konsol PlayStation 4, PlayStation 3, Xbox One, Xbox 360 dan PC. Rencananya Watch Dogs juga akan dirilis untuk konsol Nintendo Wii U pada kuartal keempat tahun 2014. Terdapat perbandingan grafis yang ditampilkan pada masing-masing konsol dimana pada konsol PlayStation 4 dan Xbox One, Watch Dogs sangat keren tapi pada PlayStation 3 dan Xbox 360 game ini dinilai cukup mengecewakan.
Sejauh ini, sudah ada tiga game yaitu Tom Clancy's Splinter Cell: Blacklist, Assassin's Creed IV: Black Flag dan game open-world yang berjudul Watch Dogs, juga akan mendapatkan efek khusus, dan fitur di PC. Belum ada informasi mengenai efek khusus apa selain DX11, Tessellation dan TXAA yang akan didapatkan oleh Watch Dogs, namun Nvidia berjanji akan menguaknya beberapa bulan ke depan, sebelum game Watch Dogs dirilis di PC tanggal 29 November 2013. Mungkin PhysX?
Informasi lebih lanjut bisa diperiksa di GeForce.com. (ZBT)
Ubisoft kembali menampilkan trailer terbaru untuk Watch Dogs. Dalam trailer kali ini, gamers diajak untuk mengenal beberapa dari karakter yang akan muncul di game open-world tersebut. Simak di bawah ini:
Mereka tidak hanya akan menjadi kawan Aiden, di antaranya pun pada lawan, dan bahkan sebagian yang berdiri di tengah keduanya.
Watch Dogs akan datang ke PS4, PS3, Xbox One, Xbox 360, dan PC pada 27 Mei ini, dengan menyusul untuk Wii U pada kemudian. (LYR)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar